Tidak dapat dipungkiri bahwa Jasa perusahaan ekspedisi sangat dibutuhkan di era digital seperti saat ini. Berkembangnya perdagangan global membuat produk asli Indonesia banyak diminati di mancanegara
Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi semua orang, selain mempunyai kesempatan lebih terbuka untuk menjual produk asli Indonesia ke Luar Negeri juga sekaligus membawa dampak bagi perekonomian rakyat
Ekspedisi mempunyai peranan penting dalam proses pendistribusian produk asli Indonesia ke Luar negeri. Namun perlu dipahami bahwa pengiriman paket ke Luar Negeri juga membutuhkan penanganan lebih khusus karena berkaitan dengan packaging, pajak/ biaya masuk antar negara, dan beberapa komponen lainnya
Berikut Cara Mudah Kirim Paket Ke Luar Negeri :
Cari Info Barang yang Boleh Dikirimkan atau Tidak ke Negara Tujuan
Tidak semua barang bisa dikirimkan ke Luar Negeri, ada katagori tertentu yang biasanya tidak diperkenankan dikirimkan, seperti berupa cairan, barang yang mudah meledak (petasan, kembang api, senjata api, tabung bertekanan gas/hair spry, deodoran, dll), barang yang mudah terbakar (korek api) dan beberapa barang Dangerous Good lainnya
Jadi bila berkeinginan mengirimkan paket ke Luar Negeri sebisa mungkin menghindari barang-barang tersebut, karena bila memaksakan sudah pasti akan diriject. Kirim barang yang sifatnya umum seperti pakaian, aksesoris, kosmetik ringan, makanan kering dan barang lain yang sifatnya tidak berbahaya
Pengemasan Paket Harus Disesuaikan Standar Pengiriman Internasional
Bila berkeinginan mengirimkan paket ke Luar Negeri Packaging Paket harus benar-benar memenuhi segi keamanan, tidak hanya asal-asalan dikirimkan. Sebisa mungkin paket dilapisi dengan wrapping agar paket tidak mudah basah saat kena air, diberikan bubblewrap dan stiker Fragile untuk paket yang rawan pecah
Di negara tertentu ada maksimal pengiriman per Paketnya, jadi kita harus menyesuaikan dengan aturan tersebut. Harga barang yang akan dikirimkan juga harus menjadi pertimbangan, karena bila harga barang melebihi ketentuan yang berlaku akan dikenakan pajak bagi penerima di negara tujuan
Pilih Ekspedisi Yang Sudah Memiliki Track Record yang Baik
Pengiriman Paket ke Luar Negeri harus benar-benar dipastikan mulai dari Jenis barang, Pengemasan paket yang aman serta Ekspedisi yang akan mengirimkannya. LION PARCEL menjadi salah satu ekspedisi yang Recomendded, karena memiliki Track record yang baik untuk pengiriman paket baik didalam maupun Luar Negeri.
LION PARCEL sudah mengcover pengiriman ke 46 Negara di 5 Benua, sehingga sangat berpengalaman dalam proses pengiriman paket ke Luar Negeri
Nahh, Mudah Banget kan Cara Kirim Paket ke Luar Negeri, untuk Cek Ongkir Pengiriman ke Luar Negeri bisa Cek Disini
Bila sudah dapat Info Ongkirnya Kirimkan Paketnya hanya melalui LION PARCEL KETINTANG SURABAYA
0 Response to "Cara Mudah Kirim Paket Ke Luar Negeri"
Posting Komentar