Surabaya telah menjelma menjadi kota metropolitan yang terus berkembang bahkan saat ini telah menjadi kota metropolitan terbesar kedua setelah ibu kota Jakarta. Selain bandara Internasional Juanda, stasiun kereta api, sarana akomodasi yang memadai, kota Surabaya juga dilengkapi dengan terminal bus yang melayani berbagai rute tujuan dari dan ke kota dalam propinsi maupun luar propinsi. Salah satu terminal bus utama di Surabaya adalah terminal Purabaya atau lebih dikenal sebagai terminal Bungurasih. Terminal Bungurasih sebenarnya berada di dalam wilayah Kabupaten Sidoarjo namun pengelolaannya di lakukan oleh Dinas Perhubungan kota Surabaya.
Sebagai terminal utama dan terbesar di kota Surabaya terminal Bungurasih terus berbenah, saat ini terminal ini telah mempunyai ruang tunggu khusus yang cukup besar dan tersambung ke terminal keberangkatan bus antar kota antar propinsi maupun antar kota dalam propinsi sehingga lebih memudahkan para penumpang ketika akan berangakat menuju kota tujuan dari terminal ini. Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika sobat traveler akan bepergian dari dan ke teminal Bungurasih, karena dalam terminal ini berlangsung berbagai aktifitas yang bisa mendukung atau bahkan merugikan kegiatan traveling anda. Berikut tips aman dan nyaman saat berada di terminal Bungurasih : Baca juga Info Terminal Bus Di Surabaya
Upayakan Selalu Waspada dan Berhati-Hati
Dimanapun kita bepergian tentunya sikap waspada dan berhati-hati harus tetap kita perhatikan, tidak terkecuali saat berada di terminal besar seperti terminal Bungurasih Surabaya. Untuk sobat traveler yang baru pertama menginjakkan kaki di terminal Bungurasih, bersikaplah sewajarnya jangan pernah memperlihatkan sikap bingung yang nantinya berakibat merugikan diri anda. Karena banyak sekali oknum-oknum yang akan memanfaatkan kebingungan anda untuk memperoleh keuntungan pribadi. Bila merasa bingung bertanyalah kepada petugas resmi atau petugas dari Dinas Perhubungan untuk memperoleh informasi yang anda butuhkan.
Jangan Mudah Percaya Kepada Orang Asing
Berada di terminal besar seperti terminal Bungurasih bisa jadi menimbulkan perasaan was-was, tidak nyaman atau bahkan bisa menimbulkan perasaan takut terutama bagi anda yang baru pertama kali menginjakkan kaki di terminal ini. Karena memang akan banyak sekali oknum pengemudi taxi, ojek, atau oknum lainnya yang akan memanfaatkan situasi, untuk itu jangan mudah percaya kepada orang asing yang baru anda kenal saat berada di terminal Bungurasih karena bisa jadi akan merugikan anda karena menjadi korban penipuan, pencopetan dan tindak kejahatan lainnya.
Bersikap Santai Dan Terus Berjalan Ketika Ditanya Tujuan
Bagi sobat traveler yang berencana berangkat traveling dari terminal Bungurasih, setelah melalui ruang tunggu yang baru akan banyak sekali kru bus baik rute antar kota dalam propinsi maupun antar kota antar propinsi yang menghadang langkah anda untuk menawarkan rute busnya. Hal ini tentunya sangat tidak nyaman dan cenderung menggangu para penumpang. Untuk mengantisipasi hal tersebut bersikaplah santai dan tenang namun teruslah berjalan menuju lokasi bus dengan tujuan yang anda inginkan karena dari atas ruang tunggu sudah terbaca jelas di mana bus dan tujuan yang anda inginkan baik bus Patas maupun Ekonomi.
Hindari Menerima Minuman Dari Orang Tidak Dikenal
Salah satu modus kejahatan yang sering terjadi di terminal dan tidak menutup kemungkinan bisa terjadi di terminal Bungurasih adalah modus kejahatan pembiusan. Korban kejahatan ini tidak sadarkan diri setelah meminum minuman pemberian orang yang tidak dikenal dan hasilnya semua barang bawaan akan diambil, untuk itu lebih baik menghindari pemberian makanan atau minuman dari orang yang tidak kita kenal saat berada di terminal demi keamanan dan keselamatan diri kita.
Belilah Tiket Bus Di Agen Resmi
Bagi sobat traveler yang menggunakan transportasi bus untuk bepergian ke tujuan antar kota antar propinsi upayakan membeli tiket bus di agen yang resmi, karena di terminal bus termasuk diterminal Bungurasih banyak sekali oknum-oknum yang menawarkan tiket bus dengan berbagai tujuan, namun bisa jadi harganya lebih mahal dari harga jual di agen resmi. Dengan membeli tiket bus di agen tiket resmi kita juga akan terhindar dari tindak kejahatan penipuan yang seringkali menimpa traveler saat berada di terminal bus termasuk di terminal bus Bungurasih Surabaya.
Nah gimana sobat traveler, setelah mengetahui tips aman dan nyaman saat berada di terminal Bungurasih, masih mau kan traveling dengan bus?
0 Response to "Tips Aman Dan Nyaman Saat Di Terminal Bus Bungurasih Surabaya"
Posting Komentar