Bila untuk menuju Pulau Lombok dan terutama menuju pulau Gili Trawangan anda menggunakan sarana trasportasi udara sudah dapat dipastikan akan menguras isi dompet anda. Alternatifnya adalah anda bisa mencoba menggunakan sarana transportasi darat, dengan perjalanan estafet naik kereta api, angkot, dan kapal ferry, meskipun waktunya lebih lama akan menghemat biaya transportasi anda. Dan tentunya biaya yang dikeluarkan akan lebih murah bila dibandingkan ketika anda naik pesawat terbang langsung untuk bisa sampai di pulau Lombok.
2. Memilih Penginapan Yang Murah
Untuk penginapan di Pulau Gili Trawangan, anda harus pandai-pandai memilih penginapan murah di pulau ini. Karena memang banyak sekali penginapan ala backpacker yang bisa anda pilih. Pastikan memilih penginapan dengan harga murah, Rate harga permalam penginapan di pulau Gili Trawangan adalah Rp. 80.000-Rp. 200.000 per malam tergantung kepada low season atau high season saat kunjungan anda. Dan semua penginapan rata-rata sudah dilengkapi dengan kipas angin dan kamar mandi dalam, ada juga yang sudah dilengkapi dengan AC. Untuk menghemat pengeluaran pastikan anda memilih penginapan yang sudah termasuk dengan sarapan pagi, karena anda juga tidak akan susah-susah mencari sarapan untuk mengisi perut sebelum memulai kegiatan
3. Membeli Makanan di Warung Lokal
Permasalahan makanan dan konsumsi selama berada di pulau Gili Trawangan juga akan menjadi pertimbangan kita agar dapat bertahan beberapa hari di pulai eksotik ini. Untuk itu upayakan mencari makan di warung-warung sederhana milik warga lokal yang ada di sekitar pulau Gili Trawangan, biasakan diri untuk bertanya terlebih dahulu harga makanan yang akan kita beli agar bisa menghemat pengeluaran kita, harga makanan di sana berkisar Rp. 10.000 – Rp. 20.000 an. Dengan begini pengeluaran anggaran untuk makan akan dapat di perhitungkan daripada makan di restoran yang sudah tentu akan menguras dompet anda kembali.
4. Mengelilingi Pulau dengan Berjalan Kaki
Cara untuk menghemat pengeluaran anda ketika berniat mengelilingi pulau Gili Trawangan adalah dengan berjalan kaki, memang membutuhkan sedikit tenaga ekstra namun bila dilakukan dengan sepenuh hati dan menikmatinya tentu akan membawa sensasi tersendiri bagi anda. Namu bila tidak kuat berjalan kaki, anda bisa menyewa sepeda dengan tariff Rp. 15 ribu perjam atau Rp. 50 ribu seharian penuh. Selain itu anda juga bisa menggunakan sarana transportasi khas pulau Gili Trawangan yaitu Cidomo dengan biaya sekitar Rp. 150 ribu.
Mengunjungi Pulau Lombok khususnya Pulau Gili Trawangan tidak harus mengeluarkan biaya yang mahal, dengan sedikit modifikasi perjalanan dan inovasi ala para backpacker anda akan bisa menikmati keindahan dan keeksotikan pulau Gili Trawangan, selamat mengunjungi Pulau yang indah ini, nikmati keindahannya dan rasakan sensasinya. Wisesatravel Sahabat Perjalanan Anda.
0 Response to "Tips liburan Hemat di Pulau Gili Trawangan Lombok"
Posting Komentar