Penerbangan Murah Surabaya (SUB) ke Ambon (AMQ) | WISESATRAVEL.COM

Penerbangan Murah Surabaya (SUB) ke Ambon (AMQ)

Penerbangan menuju wilayah Indonesia bagian timur seperti Ambon, Kupang, Ende, Maumere dan wilayah di Indonesia timur lainnya saat ini telah menjadi penerbangan yang banyak diminati, baik untuk keperluan bisnis, pekerjaan atau sekedar liburan. Ambon dikenal dengan sebutan Ambon Manise yang berarti kota yang cantik, manis atau indah. Kota Ambon merupakan kota terbesar di kepulauan Maluku sekaligus sebagai ibu kota dari propinsi Maluku. Saat ini kota Ambon telah menjadi pusat pelabuhan, pendidikan dan pariwisata di wilayah kepulauan Maluku.

Transportasi dari dan ke Bandara Juanda Surabaya (SUB)

Sobat Wisesatravel tidak perlu bingung dan kawatir karena banyak alternatif transportasi dari kota Surabaya menuju bandara Internasional Juanda atau rute sebaliknya, diantaranya bisa menumpang Taxi, direkomendasikan untuk naik Taxi Bluebird karena sudah mempunyai reputasi yang baik. Atau dengan menggunakan Shuttle Bus Damri khusus Bandara, bila dari pusat kota Surabaya sobat traveler dapat mencari bus atau angkutan lain menuju terminal Bungurasih, dari terminal bus Bungurasih akan ada Shuttle Bus Damri khusus angkutan ke Bandara Juanda Surabaya. Namun bila dari Bandara sobat traveler dapat menuju depan terminal keberangkatan domistik untuk naik bus Damri Shuttle Bandara menuju ke terminal bus Bungurasih, dan dari Bungurasih bisa dilanjutkan ke kota yang anda inginkan. Shuttle Bus damri ini beroperasi mulai pukul 04.00-19.00 WIB dengan biaya Rp. 20.000.

Transportasi dari dan ke Bandara Pattimura kota Ambon (AMQ)

Bandara Pattimura Ambon
Bandara Pattimura yang merupakan bandara di kota Ambon berjarak 30 km dari jalan menuju kota, lebih tepatnya berada di 9 km sebelah barat kota Ambon dan berada di seberang laut. Untuk menuju kota Ambon ada beberapa alternatif pilihan transportasi, yaitu menggunakan Taksi yang berada di luar terminal dengan biaya sekitar Rp. 180.000 dan menempuh perjalanan kurang lebih satu jam, dan alternative kedua sobat traveler dapat berjalan kaki keluar bandara, dan menggunakan angkutan bemo dengan tujuan Poka Ferry yang bertarif Rp. 3.500 (harga lama). Dari Poka Fery melanjutkan perjalanan menggunakan Fery menuju Galala. Dan dari Galala dapat naik bemo kembali menuju kota Ambon, bila perjalanan dari Bandara ditempuh dengan cara ini akan membutuhkan waktu satu atau bahkan dua jam perjalanan atau lebih.

Lama Penerbangan dan Perbedaan Waktu

Waktu penerbangan antara Surabaya dan Ambon rata-rata adalah sekitar 4 jam 32 menit. Ada perbedaan waktu 2 jam antara Surabaya dan Ambon dimana Wilayah di Surabaya adalah 2 jam lebih awal daripada di Ambon. Untuk wilayah Surabaya adalah UTC +7. Bila waktu setempat di Surabaya sekarang jam 12:45. Maka waktu di Ambon adalah 14:45. UTC untuk wilayah Ambon adalah UTC +9.
 
Perkiraan Harga Tiket Pesawat Surabaya (SUB) ke Ambon (AMQ)

Juni      (IDR@ 948.000-970.000)
Juli       (IDR@ 948.000-3.007.000)
Agst    (IDR@ 1.025.000-2.105.000)
Sept     (IDR@                                  )
Okt      (IDR@ 992.000-                   )
Nov     (IDR@992.000-                    )
Des      (IDR@1.157.000-1.168.000)

* Untuk mengetahui Detail Harga Tiket Penerbangan Surabaya (SUB) ke Ambon (AMQ) silahkan menggunakan Form Cari Tiket Pesawat Murah di SideBar Kanan

0 Response to "Penerbangan Murah Surabaya (SUB) ke Ambon (AMQ)"

Posting Komentar