Bepergian menggunakan pesawat tentu memberikan keuntungan tersendiri selain menghemat waktu karena lebih efektif dan efisien, naik pesawat saat ini juga lebih terjangkau dari segi harga, karena berbagai maskapai penerbangan berlomba-lomba memberikan harga yang murah atau harga promo kepada semua pengguna maskapainya. Persaingan tentunya semakin ketat diantara para pebisnis penerbangan, karena kita tahu penerbangan dengan harga murah atau dapat dikatakan kelas ekonomi sangat diminati oleh pengguna moda transportasi ini, terutama bagi yang mempunyai keterbatasan dalam biaya atau budget yang tersedia. Penjualan tiket kelas ekonomi mempunyai porsi yang besar dalam setiap penerbangan, selain harganya lebih murah penerbangan kelas ekonomi juga memiliki beberapa keunggulan. Berikut beberapa keunggulan kenapa memilih kelas ekonomi dalam satu penerbangan :
1. Dari Segi Harga Tentu Lebih Murah
Hal pertama yang menjadikan alasan kenapa orang memilih kelas ekonomi daripada kelas bisnis dalam satu penerbangan tentunya karena harganya lebih murah, selain itu penerbangan kelas ekonomi juga sering menyediakan tiket promo. Sehingga tidak perlu heran bila ada satu atau beberapa website maskapai mengumumkan adanya penjualan tiket promo, semua tiket promo yang disediakan akan terjual habis dalam waktu yang singkat.
2. Posisi Kursi Kelas Ekonomi Lebih Aman
Tahukah anda bahwa duduk di posisi kursi kelas ekonomi lebih aman dari kelas lainnya dalam satu penerbangan? Berdasarkan survey yang pernah dilakukan oleh sebuah majalah Popoler bernama Mechanics yang melakukan survey terhadap kecelakaan pesawat dalam kurun waktu tahun 1971 s/d 2007 didapatkan fakta bahwa penumpang ekonomi yang menempati duduk deretan belakang dalam satu penerbangan mempunyai peluang tingkat keselamatan hingga mencapai 69% saat terjadi kecelakaan pesawat di bandingkan posisi duduk dikelas lainnya. Namun tetap saja urusan nyawa bergantung kepada Tuhan sebagai sang pencipta terlepas dari benar tidaknya survey tersebut.
3. Bisa Memperoleh Teman Baru
Alasan lainnya mengapa orang memilih kelas ekonomi dalam satu penerbangan karena posisi duduk yang saling berdekatan di kelas ekonomi memungkinkan kita berkomunikasi antara satu penumpang dengan penumpang lainnya. Bagi yang menyukai berinteraksi dengan orang lain, bisa mengobrol dan mendapatkan teman baru dalam satu penerbangan di kelas ekonomi. Namun hal ini tidak berlaku bila anda adalah orang yang senang menyendiri dan sangat menyukai privasi.
4. Ikut Serta Menjaga Lingkungan
Menggunakan penerbangan kelas ekonomi secara tidak langsung kita turut menjaga lingkungan, ya paling tidak membantu mengurangi polusi karbon, mengapa demikian? coba anda cermati, bila kita menggunakan penerbangan kelas ekonomi tentunya jumlah penumpang yang terangkut kedalam pesawat akan lebih banyak dibandingkan dengan penerbangan bisnis, meminimalisir jumlah penerbangan tentu saja akan mengurangi polusi karbondioksida yang dihasilkan dari setiap penerbangan.
Penerbangan apapun yang anda pilih untuk moda transportasi baik kelas ekonomi, bisnis atau Vip tentunya harus tetap memperhatikan kenyamanan diri anda, bila anda merasa tidak nyaman menggunakan penerbangan dengan kelas ekonomi, tidak ada larangan untuk menggunakan kelas bisnis atau pun vip, karena semua tergantung kepada kemampuan dan daya beli yang anda miliki. Selamat menikmati penerbangan anda dan travelinglah sebelum terlambat :)
0 Response to "4 Keunggulan Menggunakan Penerbangan Kelas Ekonomi"
Posting Komentar