Menikmati Sejuknya Kebun Teh Wonosari Lawang | WISESATRAVEL.COM

Menikmati Sejuknya Kebun Teh Wonosari Lawang

Kebun Teh Wonosari Lawang
Banyak sekali obyek wisata yang bisa kita kunjungi bila berada di sekitar kota Malang dan Batu seperti berbagai wahana permainan di Jatim Park I, Jatim Park II, BNS, Selecta, Songgoriti dan beberapa wisata Air Terjun. Ada juga satu wisata atau argowisata yang layak di kunjungi bila anda sedang berada di wilayah ini, yaitu Kebun Teh Wonosari Lawang. Kebun Teh ini terletak di Desa Toyomerto, Kecamatan Singosari Lawang, atau berada di pertengahan jalan dari kota Surabaya menuju kota Malang. Berada di ketingian 1.250 meter diatas permukaan laut, dan mempunyai luas sekitar 1.144 hektar, berjarak sekitar 6 km dari pasar Lawang. Kebun Teh Lawang menawarkan panorama yang indah, berupa hamparan hijau yang berhawa sejuk, nyaman dan damai jauh dari hiruk pikuk kendaran dan polusi udara karena terletak di lereng gunung Arjuno. Selain menjadi pusat perkebunan teh, Kebun Teh Wonosari Lawang juga menyediakan beberapa fasilitas seperti penginapan, lokasi outbound dan fasilitas pendukung lainnya untuk rekreasi keluarga, terdapat juga persewaan sepeda, dan bagi yang menyukai tantangan dapat menyewa sebuah APV.

Panorama Kebun Teh Wonosari Lawang
Kebun Teh Wonosari Lawang juga sangat baik sebagai sarana edukasi bagi anak terutama untuk mempelajari pengolahan daun teh sampai dengan siap di konsumsi, karena di area perkebunan juga terdapat pabrik pengolahan teh, mulai dari proses penerimaan pucuk teh, proses pelayuan, proses penggilingan, fermintasi, pengeringan, sortasi, pengepakan dan pengiriman, semua proses dapat disaksikan di pabrik ini. Untuk bisa masuk area Kebun teh Wonosari Lawang pengunjung dikenakan biaya Rp. 8.000,- untuk hari Senin s/d Sabtu, dan pada hari Minggu atau hari libur pengunjung dikenakan biaya Rp. 12.000,- serta tambahan Rp. 2.000,- untuk parkir kendaraan roda dua. Keindahan yang masih alami dan udara yang sejuk menjadi daya tarik Kebun Teh Wonosari Lawang untuk di kunjungi, di hari-hari libur obyek wisata ini akan sangat ramai pengunjung baik wisatawan domistik maupun wisatawan mancanegara. Fasilitas lainnya yang di sediakan berupa kolam air panas dan taman bermain untuk anak-anak, sehingga obyek wisata Kebun Teh Wonosari Lawang sangat cocok dijadikan sebagai tempat rekreasi bagi keluarga.

Setelah puas menikmati pemandangan dengan berkeliling sepanjang area Kebun Teh dan melihat proses pengolahan daun teh sampai siap dikonsumsi, pengunjung yang mau beranjak meninggalkan obyek wisata ini dapat membeli beberapa oleh-oleh yang terdapat di sebuah pusat oleh-oleh yang telah tersedia di dalam area ini. Tidak hanya menjual teh, Pusat oleh-oleh ini juga menjual makanan dan kerajinan warga sekitar. Bila belum mempunyai rencana untuk mengisi liburan akhir pekan, Agrowisata Kebun Teh Wonosari bisa menjadi pilihan bagi anda dan keluarga tercinta. Selamat menikmati keindahan dan sejuknya udara di Kebun Teh Wonosari, tetaplah menjaga kebersihan dan kelestarian alam kita,Wisesatravel Sahabat Perjalanan Anda.


0 Response to "Menikmati Sejuknya Kebun Teh Wonosari Lawang"

Posting Komentar