Perubahan Rencana Perjalanan
Bila rencana perjalanan anda mengalami perubahan, dan anda berkeinginan merubah jadwal penerbangan pada tiket pesawat yang sudah terlanjur di beli ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Pertama, perubahan jadwal tiket masih dalam waktu validitas tiket tersebut artinya diperkenankan melakukan perubahan jadwal penerbangan asalkan waktu perubahannya tidak terlalu jauh dengan jadwal penerbangan sebelumnya. Kedua, dikarenakan harga tiket selalu berubah-ubah dari waktu ke waktu, bila ada selisih harga antara harga tiket lama dan tiket baru anda diwajibkan untuk membayar selisih harga tersebut. Ketiga, dalam melakukan perubahan jadwal penerbangan anda akan dikenakan biaya administrasi dan besarnya biaya administrasi tergantung dari kebijakan masing-masing maskapai.
Anda membatalkan rencana perjalanan
Bila anda membatalkan penerbangan dan mengharapkan adanya pengembalian atau refund dari maskapai, pembatalan yang anda lakukan harus memenuhi persyaratan dan ketentuan yang berlaku di setiap maskapai, sehingga sebelum melakukan pembatalan sebaiknya menghubungi maskapai yang bersangkutan. Karena secara otomatis bila anda membeli tiket pesawat juga berarti anda telah bersedia mematuhi ketentuan-ketentuan dari maskapai tersebut termasuk dalam hal refund tiket. Untuk itu ada baiknya sebelum membeli tiket anda mencari tahu dulu peraturan apa saja yang berlaku di maskapai tersebut sehingga anda merasa tidak dirugikan.
Pembatalan Penerbangan oleh Maskapai karena Delay yang terlalu lama
Adanya pembatalan oleh maskapai biasanya disebabkan karena cuaca yang tidak mendukung untuk melakukan penerbangan, misalnya karena ada bencana alam gunung meletus, atau bencana lainnya yang mengakibatkan penerbangan terganggu. Bisa juga diakibatkan karena gangguan tehnis dan kesalahan tehnis sehingga menimbulkan delay yang terlalu lama. Untuk situasi ini bila anda berencana membatalkan penerbangan sebaiknya menghubungi maskapai yang bersangkutan, sehingga uang anda akan di kembalikan sebesar saat anda membeli tiket.
Sebagai catatan tambahan, sebaiknya untuk melakukan perubahan jadwal penerbangan atau melakukan pembatalan penerbangan dilakukan maksimal 2 X 24 jam sebelum keberangkatan. Karena semakin mendekati waktu keberangkatan biaya administrasi yang anda keluarkan akan semakin besar. Dan perlu diketahui bahwa tidak semua tiket pesawat bisa diganti jadwal dan di batalkan penerbangannya, hal ini terutama bila tiket pesawat yang anda beli adalah tiket promo karena biasanya tiap maskapai mempunyai kebijakan sendiri untuk tiket promo.
0 Response to "Membatalkan atau Merubah Tiket Pesawat Yang Telah Dibeli"
Posting Komentar